Kabupaten Rembang
Kabupaten/Kota Detail :
|
: | 101.408 Ha |
|
: | 123 km |
|
: | Peraturan Daerah No. 14 / 2011 - Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Rembang Tahun 2011 - 2031 |
|
: | 5,4%- 5,8% |
|
: | 0,31 % (Feb 2020) |
|
: | 647.766 (2021) |
|
: | Rp 2,015,927 (2023) |
|
: | Kelompok usia kerja (usia 15 hingga 64) adalah 67,46% |
|
: |
|
Deskripsi :
Kabupaten Rembang adalah Kabupaten paling timur yang ada di provinsi Jawa Tengah dan terletak di bagian pantai utara Jawa Tengah. Kabupaten Rembang terletak di antara garis koordinat 60°30' - 70°06' Lintang selatan dan antara 111°00 030' bujur timur. Di sebelah utara, wilayah Rembang bersinggungan langsung dengan Teluk Rembang (Laut Rembang) sementara di bagian timur berbatasan dengan Kabupaten Tuban. Rembang bagian barat berbatasan dengan Kabupaten Pati dan di sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Blora. Kabupaten Rembang memiliki Luas Wilayah 101.408 Ha merupakan wilayah Kabupaten yang cukup luas di bandingkan dengan Kabupaten Kota atau lainnya di Provinsi Jawa Tengah. Sebagian besar yakni 46,39 % merupakan dataran rendah di bagian utara di Kabupaten Rembang sedangkan di bagian selatan relatif lebih tinggi. wilayah bagian selatan ini mempunyai ketinggian antara 100 - 500 Mpdl (30,42% dari total wilayah Kabupaten Rembang) dan sisanya pada ketinggian 0 - 25 m dan 500 - 1.000 m. Wilayah Kabupaten Rembang memiliki Luas 45.205 Ha (46,58%) mempunyai kelerengan sebesar 0 - 2% sedangkan 33,233 Ha lainnya (43.18%) mempunyai kelerengan sebesar 2 - 15%. wilayah perbukitan dan pegunungan dengan kelerengan sebesar 15 - 40% dan > 40% masing-masing seluas 14.38% dan 4.86% dari total wilayah dari Kabupaten Rembang.