Proyek Potensial

Industri Bandeng di Kabupaten Demak
Latar Belakang :

Pemerintah Kabupaten Demak akan mengembangkan potensi ikan bandeng melalui penyusunan profil investasi dan peluang usaha industri ikan bandeng. Ikan bandeng adalah salah satu komoditas unggulan perikanan di Kabupaten Demak yang sebagian besar diproduksi melalui perikanan budidaya. Ikan bandeng diperdagangkan dalam bentuk ikan segar maupun aneka ikan olahan. Jumlah produksi ikan bandeng di Kabupaten Demak pada tahun 2020 sebanyak 13.396.350 kg dengan nilai ekonomis sebesar Rp 401.890.500.000, dengan letak Kabupaten Demak di pesisir pantai utara Pulau Jawa, maka Kabupaten Demak memiliki lahan yang baik untuk dikembangkan sebagai lahan budidaya bandeng. Prospek bisnis ikan bandeng relatif baik, sebagai produk untuk pasar domestik maupun pasar internasional.