Pembangunan Hotel Bintang 4 di Desa Kecipir Kecamatan Losari

Proyek Potensial

Latar Belakang :

Ide gagasan Pembangunan Hotel Bintang 4 dan Rest Area (Shopping Centre) Terpadu di Desa Kecipir Kecamatan Losari Kabupaten Brebes berawal dari ditetapkannya Kabupaten Brebes menjadi Kawasan Strategis Nasional (KSN) dalam rangka pencapaian target pertumbuhan ekonomi 7% pada tahun 2024 melalui ditetapkannya Kawasan Industri Brebes berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 79 Tahun 2019. Dalam Proposal Investasi Tahun 2020 ini Kabupaten Brebes mengusulkan Pembangunan Hotel Bintang 4 dan Rest Area (Shopping Centre) Terpadu. Dimana di dalam proyek tersebut terdapat dua item dalam satu lokasi yaitu; Hotel Bintang 4 dan Rest Area yang di dalamnya terdapat Shopping Centre dan pusat oleh-oleh khas Kabupaten Brebes.

Hal tersebut di atas jelas dapat memberikan dorongan bagi peningkatan perekonomian bagi Pemerintah Daerah Kabupaten Brebes melalui Pendapatan Asli Daerah dan bagi masyarakat dengan terbukanya kesempatan bekerja dan atau berusaha di Hotel Bintang 4 dan Rest Area (Shopping Centre) Terpadu di Desa Kecipir Kecamatan Losari Kabupaten Brebes.

Nilai Investasi Rp561,88 miliar
Skema Investasi

Berikut beberapa skema investasi yang bisa menjadi alternatif :

  • Pemerintah Daerah Kabupaten Brebes sebagai pihak pertama yang menyediakan lahan.
  • Investor sebagai pihak kedua yang menyediakan anggaran untuk pembangunan Hotel Bintang 4 dan Rest Area (Shopping Centre) Terpadu.
  • Pihak ketiga sebagai pengelola Hotel Bintang 4 dan Rest Area (Shopping Centre) Terpadu.
Kondisi Saat Ini

Kondisi eksisting lokasi proyek adalah Pangkalan Truck Desa Kecipir yang saat ini dipergunakan sebagai tempat transit dan beristirahat bagi sopir truck yang membawa berbagai muatan ke beberata tujuan. Pangkalan truck ini dikelola oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Brebes.

Ruang Lingkup Proyek
Ketersediaan Pasar

Sampai dengan tahun 2018 jumlah hotel dan penginapan yang ada di wilayah Kabupaten Brebes tercatat sebanyak 16 unit yakni terdiri dari 2 hotel berbintang dan 14 hotel nonbintang.

Jumlah Hotel Bintang Dan Melati Di Kabupaten Brebes 2014 -2019

Tahun

Golongan Hotel

Jumlah

 

Bintang

Non Bintang

 
 

2015

-

13

13

 

2016

-

13

13

 

2017

2

14

16

 

2018

2

14

16

 

2019

2

14

16

 

 

 

 

 

 

Sumber : Data BPS Tahun 2017

 

Prosentase Tingkat Hunian Hotel Bintang di

Kabupaten Brebes Tahun 2016-2017

Bulan

Persentase Tingkat Penghunian Hotel Berbintang Menurut Bulan di Kabupaten Brebes (Persen)

2016

2017

Januari

56.19

46.83

Februari

56.19

38.13

Maret

56.19

29.36

April

56.19

27.55

Mei

56.19

26.35

Juni

56.19

33.17

Juli

50.47

33.84

Agustus

50.47

23.59

September

50.47

31.93

Oktober

50.16

46.96

November

56.67

54.97

Desember

48.70

47.69

Rata-rata

53.67

36.70

 

Bulan

Rata-rata Lama Menginap Hotel Bintang dan Non Bintang Menurut Bulan di Kabupaten Brebes (Hari)

Hotel Bintang

Hotel Non Bintang

2017

2017

Januari

1.46

1.20

Februari

1.25

1.12

Maret

1.43

1.11

April

1.04

1.09

Mei

1

1.13

Juni

1.01

1.13

Juli

1.18

1.11

Agustus

1

1.08

September

1.30

1.10

Oktober

1.59

1.10

November

1.96

1.10

Desember

1.80

1.10

Rata-rata

1.33

1.11

         

 

Luas Lahan "1,3 Ha"
Sumber Air
Kelistrikan
Telekomunikasi